Jumat, 25 Maret 2011

Cara Mudah Dan Murah Meningkatkan Performa Hardisk (Bagian 2)

Masih ingat angka yang kamu dapat setelah melakukan benchmark hardisk kemarin? Kalau belum, coba lakukan ulang, kalau lupa caranya, kamu bisa lihat lagi di sini. Kalau sudah tahu angkanya, sekarang saatnya kita lakukan tweaking hardisk, dengan membuang file-file sampah yang memenuhi hardisk. Mungkin kamu berpendapat "ah nggak mungkin ada file-file sampah di komputer aku, kan udah aku delete file-file yang nggak perlu itu". Begini, sejalannya waktu, secara tidak sadar OS kita menghasilkan
file-file yang tidak berguna lagi. File ini mucul dari hasil uninstal yang tidak sempurna, sisa instalasi yang tidak terhapus atau bisa juga dari file temporary yang dihasilkan oleh berbagai macam aplikasi. Nah, itu yang aku maksud file sampahnya. Kalau file-file itu tidak segera dimusnahkan dari hardisk, maka hardisk akan jadi berat dan jelas performa komputer akan menurun. "Kok bisa gitu?" Karena hardisk turut dipaksa membaca file sampah yang sudah tidak ada gunanya lagi tersebut. Selain itu juga membuat sesak hardisk, maka harus dibuang saja.

Banyak aplikasi yang bisa digunakan untuk membuang file-file tersebut. "Wah pake aplikasi segala ya?" Iya dong, perkerjaan ini agak sulit dilakukan secara manual, lebih baik pake aplikasi biar bisa mendeteksi secara otomatis dan tepat sararan. Untuk hal ini kamu bisa pake aplikasi Wise Disk Cleaner. "Apakah aplikasi ini gratis?" Tentu saja gratis, kamu bisa download gratis di akhir artikel ini.

Berikut screen short dari Wise Disk Cleaner

Di kiri ada File Type, kamu bisa memilih file sampah jenis apa yang ingin kamu buang. Lebih baik pilih saja semua biar hardisk kamu benar-benar enteng. Setalah itu klik Start yang ada di atasnya untuk mulai menscan file sampahnya. Setelah selesai scan, klik remove untuk membuangnya.



Nah, mudah kan. Di artikel selanjutnya aku akan kasih cara lagi untuk tweaking hardisk. Kalau nggak mau ketinggalan update artikelnya, silakan berlangganan artikel blognya anax kolonx dengan memasukkan data kamu di form berlangganan artikel di sidebar kanan tengah itu. Gratis !!!.

Yang mau download softwarenya bisa klik di sini.

Dan jangan lupa buat kamu yang punya pengalaman lain soal tweaking dan benchmark hardisk ini, bagikan juga ya pada yang lain melalui kotak komentar di bawah ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.