Selasa, 12 Oktober 2010

Cara Mudah Mengoptimalkan SEO Blog

Buat para blogger termasuk anax kolonx ini, menjadi nomor 1 di mesin pencari merupakan suatu kebanggan tersendiri. Selain itu juga merupakan keharusan. Karena hal ini tentunya akan berpengaruh pada jumlah pengunjung blog kita. Lantas bagaimana cara mencapai titik kebanggan tersebut?
Ada banyak cara, diantaranya : 
1.Bertukar link dengan blogger-blogger lain.
2.Menulis artikel secara berkala
4.Submit artikel ke article submission
dll

Dari keempat cara tersebut di atas, yang akan aku beri perhatian lebih adalah nomor 4. Yaelah perhatian lebih, kayak apa aja, Lanjut dah yuk. Article Submission adalah cara yang baik untuk membangun backlink, karena google menerjemahkan ini sebagai contextual backlink yang relevan dengan artikel kamu. "Bagaimana cara menjalankan metode article submission ini?" bagus  kalau kamu bertanya, itu berarti kamu serius dengan metode ini.

Yang kamu lakukan hanyalah mensubmit artikel atau link artikel yang kamu tulis ke berbagai layanan article directory. Jangan khawatir untuk mensubmit artikel ini gratis kok. Meskipun ada juga yang berbayar, tapi sebagian besar GRATIS !!! Article Directory ada yang dari dalam negri ada juga yang dari luar negri. Karena aku sekarang lagi di dalam negri jadi aku share yang dalam negri ya, hehe....

Daftar Article Directory Indonesia :
1.Lintas Berita
2.Kirim Berita
3.Infogue
4.Kombes
5.Antar Blog

Cara untuk mensubmit sangat gampang sekali, semua pasti bisa. Pertama-tama yang harus kamu lakukan adalah registrasi/register/join pada masing-masing website. Bahkan tanpa registrasi terlebih dahulu kamu pun bisa langsung login ke website tersebut. Karena loginnya cukup menggunakan facebook connect. Dan yang menerapkan cara seperti ini adalah pada kombes. Setelah kamu mempunyai akun di website-website tersebut, langsung saja berpartisipasi untuk mensubmit link artikel kamu. Tiap website menerapkan istilah-istilah lain untuk mensubmit artikel, tapi pada intinya, artinya sama yaitu "kirim artikel". Ada yang pakai istilah kirim media (lintas berita), Submit konten (infogue), Submit A link (Kombes), Masukan artikel baru (antar blog), kirim berita (kirim berita). Setelah itu isi keterangan yang dibutuhkan dan submit, dan siap-siap pengunjung membanjiri blog kamu.

Pada Antar Blog sering banget waktu mensubmit mengalami hang dalam beberapa menit. Entah kenapa itu, aku belum menemukan jawabannya. Selain itu juga loadingnya agak lama dari yang lainnya. Apa mungkin lagi maintenance?? entahlah.

Aku rasa cukup sampai di sini dulu, bila kamu mempunyai pengalaman seputar article submission ini jangan ragu untuk berkomentar ya. Sukses buat kamu yang mau berusaha.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.