Kemudian SEIKO mengeluarkan seri GMT yang lain, dan kali ini tanpa memiliki inner rotating bezel yang bertuliskan kota-kota di dunia. Inner bezel pada tipe GMT baru ini hanya bertuliskan angka-angka penunjuk GMT saja. SEIKO menemakan tipe ini sebagai SEIKO NAVIGATOR TIMER. Movement yang digunakan masih sama dengan versi terdahulunya yaitu cal.6117. Seiko dalam koleksi ini merupakan seri 6117-6410.
Jam SEIKO tipe ini memiliki jarum penunjuk GMT yang unik. Jarum berwarna orange ini tidak rata, namun pada ujungnya membengkok keatas. Desain ini dibuat agar jarum GMT tersebut tidak bergesekan dengan index baton penunjuk angka dan juga agar casing jam tetap bisa tipis. Untuk memutar inner bezel menggunakan crown yang terletak di angka 4. Apabila crown ditarik sekali maka posisi tanggal akan berubah (quick set date).
Ukuran jam ini cukup besar, dengan lebar (tidak termasuk crown) adalah 41mm dan panjang lug to lug adalah 45mm dengan ketebalan 12mm. SEIKO dengan fungsi GMT seperti ini menarik untuk dimiliki dan di pasaran semakin sulit untuk didapat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.