Rabu, 12 Desember 2007

ORIS Basel 2001 Automatic Limited Edition (SOLD)

Sebelumnya saya belum pernah memiliki jam merek ORIS bahkan untuk yang vintage sekalipun. Hari ini teman saya datang dan menyodorkan jam ini kepada saya: ORIS Limited edition. Limited Edition? yap! karena menurut informasi yang terdapat dalam case back-nya jam ini hanya dibuat 500 buah di dunia dan jam ini bernomor 247.

Pada dial tertulis Basel 2001 dan logo kecil dibawahnya. Sampai saat ini saya masih mencari arti dari Basel 2001 tersebut. Pada case back informasi lebih banyak lagi dengan adanya tulisan "1501-Basel beim Bund. Oris Limited Edition 247/500" dan sebuah logo besar berwarna hitam dan merah.

Kemungkinannya adalah: ORIS membuat jam khusus ini untuk memperingati event tertentu dan pasti ada kaitannya dengan Basel 2001 karena saya sudah cari informasi di dunia maya hanya ada satu website yang menjual jam ini seharga 999 Euro dan jam yang dijual bernomor 50.

Okelah, terlepas dari kebingungan itu ada satu hal yang pasti bahwa jam ORIS ini memang menarik. Desain casing cukup besar 42mm dengan dial menggunakan arabic number dan variasi angka penunjuk menit. Desain putih bersih sangat selaras dipadu dengan Crocodile strap berwarna coklat. Kaca sudah menggunakan sapphire crystal . Movement yang digunakan kemungkinan adalah ETA 2894-2 dengan 25 jewels. Semua masih original ORIS dan dalam kondisi yang MINT.


SOLD

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.